Haul Datu Pamulutan 2025
Haul Datu Pamulutan Tahun 2025 yang digelar pada Sabtu, 13 September 2025 di Pondok Pesantren Asy Syafi’iyah, Desa Tanjung Dewa, Kecamatan Panyipatan, Kabupaten Tanah Laut, berlangsung khidmat dengan dihadiri masyarakat, jamaah dari berbagai daerah, serta pejabat Pemerintah Daerah. Acara yang juga dirangkai dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertujuan untuk meneladani ajaran Rasulullah serta mengenang jasa Asy-Syekh H. Muhammad Taher atau Datu Pamulutan dalam menyebarkan Islam, dengan pelaksanaan doa bersama, tausiah, dan kegiatan keagamaan lainnya